UJIAN DAN RAPORT



.
"Kalaulah ditawarkan kepada manusia perihal takdir, sungguh mereka akan memilih takdir yg telah Allah takdirkan untuknya (sekarang)" (Umar ibn Khattab RA)
.
Diawal menikah, sempat mengirim pesan ke papa yang isinya mohon maaf belum bisa membanggakan orangtua, juga ingin qona'ah sama suami.. Saat itu kirim pesan sambil berurai airmata (jarang banget bisa gak baperan ✌️)
.
Disalah satu paragraf dalam pesan itu, ada salah 1 do'a yang selalu dilafalkan dalam hati setiap kali melepas suami pergi bekerja ("ya Allah, hamba bisa nahan lapar/susah, tapi gak bisa nahan panasnya api neraka andai suami hamba sampai memberi rezeki dr cara yang haram.. Mohon lindungi dirinya, juga rezekinya dari hal² yang membahayakan, lahir maupun batin..")
.
Impian kita memang sederhana, hanya ingin hidup tenang sederhana tanpa status apa-apa tapi benar-benar bahagia, bahagia yang seutuhnya.. Maka tenang sekali rasanya kita bisa menjadi guru, tak begitu rentan terjerumus harta yg haram.
.
Tapi upgrade ujian memang sebuah keniscayaan. Seperti yang Umar bin Affan RA katakan, sebaik apapun pilihan kita, ketika dihadapkan untuk memilih, mungkin kita akan tetap memilih untuk tetap menjalani takdir yang Allah takdirkan dengan sebaik-baik ketabahan ya mas..
.
Karna sebaik-baik pilihan adalah pilihan_NYA "Wallahu ya'lamu wa antum la ta'lamα»₯n.. Allah mengetahui, sedangkan kamu tidak mengetahui" (Q.S Al-Baqarah: 216).
.
Bagaimanapun, UJIAN kita apapun itu tak akan sebanding dengan ujian saudara muslim kita di Uighur, Rohingya, Palestina, Kashmir dsb. In syaa Allah, RAPORT yang diterima, tak akan mengkhianati setiap proses UJI yang dihadapi.
.
Melangkah di angka 61 Months of love dengan berbagai ragu dan ketakutan yg baru di depan sana. Semoga AMANAH mas πŸ™ dan semoga Allah tetapkan kita untuk bisa selalu Istiqomah, aamiin  πŸ™πŸ™

0 Response to "UJIAN DAN RAPORT"

Post a Comment

Most Popular

Pengikut